Madiun – TNI-Polri bersama Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dan masyarakat Desa Tileng, Kecamatan Dagangan, Kabupaten Madiun, bahu membahu melakukan Karya Bhakti pasca bencana tanah longsor di wilayah setempat, Kamis (23/2/2017).
Karya Bhakti dipimpin Komandan Koramil 0803/14 Dagangan Kapten Arh Wahyu Susilo. Karya Bhakti itu dilakukan untuk membersihkan timbunan material tanah longsor yang menutupi badan jalan. Dikatakan Kapten Arh Wahyu Susilo, kami anggota Kodim 0803/Madiun selalu siap membantu kesulitan masyarakat yang berada di wilayahnya.
“Tidak ada alasan lagi untuk kita tidak membantu, kita bersama sama dengan Polri, Pemda dan masyarakat akan bekerja keras untuk memulihkan kondisi pasca bencana tanah tersebut. Ini adalah wujud Kemanunggalan TNI-Rakyat, maka kita wajib ikut serta dalam mengatasi kesulitan rakyat,”ungkapnya.
Dijelaskan, bencana tanah longsor yang terjadi pada Rabu (22/2/2017), mengakibatkan beberapa kerusakan diantaranya timbunan material tanah longsor, menutupi badan jalan, terutama di Dusun Jiwut RT. 04/02 yang merupakan akses jalan tembus menuju Dusun Glagah Ngebel-Ponorogo. (mc0803/EW/AA)