Kasdim 0803/Madiun Jalan Sehat Dalam Rangka Peringati Hari Ibu Ke 89 dan HUT KORPRI Ke 46
Madiun, Sekitar ratusan orang dari masyarakat setempat yang berada di wilayah Kota Madiun mengikuti jalan sehat dalam rangka memperingati Hari Ibu ke 89 dan HUT KORPRI ke 46 Tahun 2017, dengan start dan fhinis di halaman Balaikota yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kota Madiun bertempat depan Balaikota Madiun. Jumat(22/12)
Walikota Madiun H. Rismianto, H. mengatakan, “kegiatan jalan sehat ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan yang dilaksanakan untuk memperingati Hari Ibu yang diperingati setiap tanggal 22 Desember”
“Selain itu, kegiatan jalan sehat bertujuan untuk menumbuhkan rasa kebersamaan dan kedekatan masyarakat dengan aparatur pemerintah, dan sebagai sarana untuk mengajak kepada seluruh komponen masyarakat untuk mewujudkan Kota Madiun yang sehat.”terangnya
Menurutnya, “melalui kegiatan jalan sehat, juga dapat dijadikan kebiasaan hidup sehat bagi masyarakat, sekali lagi semoga suasana kebersamaan ini tetap terpelihara sampai kapan pun, ” tegasnya
Nampak hadir dalam acara Walikota Madiun H. Sugeng Rismianto, SH. M, HUM, Ketua DPRD Kota Madiun Drs istiono spd, Kasdim 0803/Madiun Mayor Inf Meina Helmi S.Sos, dan Wakapolres Kota Madiun Kompol Mujito.(mc0803)