Safari Ramadhan, Dandim 0803/Madiun Bersama Forkopimda Kota Madiun Sholat Tarawih Di Masjid Al Arowiyah

May 23, 2018 | mc0803

Madiun, Dalam rangka menambah keimanan dan ibadah di bulan suci Ramadhan, Dandim 0803/Madiun Letkol Inf Rachman Fikri, S.Sos bersama Forkopimda Kota Madiun melaksanakan kegiatan Safari Ramadhan dengan Sholat Taraweh bersama jamaah Masjid Al Arowiyah di Jl. Rawa Bhakti Gg Masjid no 62 Kel. Mojorejo Kec. Taman Kota Madiun. Selasa malam (22/05)

Kegiatan ini dihadiri Wakil Walikota Madiun Drs H. Armaya, Sekda Kota Madiun Rusdiato SH. M.Hum,  Ketua DPRD Kota Madiun Drs Istono, Kepala Kemenag Kota Madiun Drs. Munir M.Hum, Kapolsek Taman Kompol Sarwono, Danramil 0803/01 Taman diwakili Batuud Pelda Samanu, Kepala OPD Kota Madiun, Muspika Kec. Taman, Camat Taman Dorris Eko Prasetyo S.STP. MSi., Lurah Mojorejo Bpk.Basuki S.Sos.  serta Warga lingkungan masjid Al-Arowiyah kel.Mojorejo.

Acara Safari Ramadhan di Masjid Al Arowiyah dimulai dengan Sholat Isya’ berjamaah yang di pimpin oleh imam Masjid Al Arowiyah dan dilanjutkan sholat Taraweh dan Witir dengan jumlah 23 rakaat.

Kemudian acara dilanjutkan dengan ramah tamah yang diawali dengan Sambutan Perwakilan Tahmir Masjid Al Arowiyah bpk Subakri S.Sos. M.Si, “Saya ucapkan selamat datang kepada Walikota Madiun, Dandim 0803/Madiun, Ketua DPRD Kota Madiun serta Forpimda Kota Madiun dalam melaksanakan Safari Ramadhan di Masjid Al Arowiyah”.

Kami atas nama takmir masjid Al Arowiyah menghatur terima kasih atas bantuan yang di berikan ke masjid Al Arowiyah semoga bisa berguna serta kami mohon maaf apabila ada tutur kata kami yang kurang berkenan, semoga ibadah kita pada malam hari ini membawa berkah bagi kita semua dan masjid Al Arowiyah”. Tuturnya.

Selanjutnya, Walikota Madiun H. Sugeng Rismiyanto SH. M Hum dalam sambutannya menyampaikan, “Kami hadir di tengah-tengah masyarakat ini dalam rangka silaturahmi sekaligus Safari Ramadhan karena sangat penting dengan masyarakat kita merasa nyaman dan aman dalam melaksanakan pembangunan di Kota Madiun ini serta mari kita jaga Kebersamaan”.

“Mari di bulan Ramadhan ini kita tingkatkan ibadah kita serta mari kita jaga kondusifitas Kota Madiun,  jauhi Radikalismi dengan cara mari kita jalin ukuwah islamiyah, dan selalu kita jaga kerukunan antar umat beragama di wilayah Kota Madiun, apabila menemui orang yang mencurigakan jangan di hakimi sendiri kami mohon di serahkan kepada pihak yang berwajib”. Tandas Walikota

Selesai acara, saat diwawancarai, Dandim 0803/Madiun Letkol Inf Rachman Fikri, S.Sos menyampaikan, “TNI-Polri dan Pemerintah Daerah Kota Madiun siap mengamankan warga masyarakat yang melaksanakan ibadah puasa serta sholat taraweh, dalam kesempatan ini juga kami sampaikan terima kasih kepada takmir masjid dan jama’ah masjid Al Arowiyah yang telah menerima kehadiran Forkopimda Kota Madiun bersama rombongan dalam rangka silaturohmi dan safari ramadhan 1439 H”.

“Mari kita hidup rukun dalam bermasyarakat, bernegara dengan saling menghargai serta meningkatkan toleransi demi mewujudkan rasa aman dan nyaman di Kota Madiun. Dalam kehidupan beragama kita harus menjaga ukhuwah Islamiah seperti yang diajarkan Nabi Muhammad SAW kita saling menghargai perbedaan dalam menjalankan keyakinan masing-masing demi keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia.” Tegas Dandim. (mc0803)