Babinsa Koramil 13/Kebonsari Dampingi Petani Tanam Padi

January 3, 2024 | mc0803

Madiun – Bintara pembina desa (Babinsa) Koramil 13/Kebonsari, Kodim 0803/Madiun, Serka Hariyono melaksanakan pendampingan penanaman padi di areal persawahan milik salah satu warga RT 23 RW 04 Desa Balerejo, Kecamatan Kebonsari, Kabupaten Madiun.

“Kegiatan ini untuk membantu program pemerintah dalam upaya swasemda pangan nasional,” kata Serka Hariyono saat dikejar pada Rabu (3/1/2024).

Menurut Serka Hariyono pendampingan yang ia laksanakan melalui program upaya khusus (Upsus) peningkatan bahan pangan padi, disamping jagung dan kedele cukup berarti (membantu) warga petani.

“TNI menginginkan kebutuhan pangan Indonesia utamanya di Kabupaten Madiun bisa mencukupi,” katanya, sembari berharap peningkatan produksi padi dan ekonomi petani di wilayah teritorialnya.

Diketahui, pada kegiatan pendampingan ini Babinsa Serka Hariyono bersama para petani menanam benih padi varietas siherang di atas lahan milik Darmawan salah satu warga desa Balerejo.